Senin, 27 Oktober 2014

KAIN KEBAYA

Dahulu, kebaya hanya menggunakan bahan kain brokat, organdi, atau kain koal halus. Kini sesuai dengan perkembangan mode, bahan kebaya makin bervariasi mulai dari kain Chiffon, tule, ataupun lace. Erat kaitanya dengan variasi bordir, payet, dan beads yang akan dibahas selanjutnya. Pemilihan bahan yang tidak mudah rusak saar dibordir  atau dijahit dengan hiasan tambahan menjadi sangat penting.

Kain Kebaya Lace atau Brokat

Kain Kebaya
Kain brokat yang glamor ini memang banyak digunakan sebagai bahan kebaya. Brokat terbaik diproduksi oleh negara Prancis, namun sekarang India dan Indonesia pun sudah mampu memproduksi dengan kualitas cukup bagus. Dengan berbagai macam aplikasi tambahan yang dapat menyemarakan kebaya, seperti payet dan beads, maka sekarang kita tak perlu lagi membeli kain brokat yang mahal. Pola-pola brokat masih berkisar pada motif floral dan masih jarang yang menggunakan motif abstrak. Untuk anak muda, sangat disarankan agar berani bereksperimen dengan aneka tekstur baru dan motif abstrak.

Kain Kebaya Organza atau Organdi

bahan kain organdiOrgandi memiliki tekstur soft, shiny, tapi bisa menahan bentuknya dan cocok untuk menimbulkan efek volume atau puffy. Tekstur dan warnanya memberi kesan mahal dan cocok untuk busana pesta atau gaun


Kain Kebaya Silk dan Sutera
kain suteraSutra ada dua jenis yang pertama adalah serat alam dari kepompong ulat sutera dan satu lagi adalah sutera buatan. Karena sifatnya yang sangat lembut dan tahan lama, sutera menjadi pilihan untuk aneka macam busana. Kini pada kain sutera sudah banyak diaplikasikan corak batik tradisional.

Kain Kebaya Chiffon
Kain ChiffonChiffon adalah bahan yang sangat lembut, halus, transparan, dan jatuh mengikuti bentuk badan. Karena Sifatnya yangmengikuti bentuk tubuh, kain ini tidak disarankan untuk digunakan oleh orang yang berbadan gemuk. Kain ini juga sangat cocok untuk digunakan sebagai selendang, veil, atau pelengkap kebaya lainya.

Kain Kebaya Tule
Kain TileDulu kain ini hanya dipakai oleh pengantin atau penari ballet, namun kini kain kebaya ini sudah sering digunakan sebagai kombinasi untuk busana yang lebih modern, misalnya untuk aksen di bagian leher, pergelangan tangan, dan ujung-ujung baju. Biasanya aksen dilakukan dengan cara mengerutkan kain agar menumpuk di satu area tertentu.

Kain kebaya Tenun/Sarung
kain songketIndonesia sangatlah kaya dengan aneka macam kain tenun dari berbagai daerah, seperti kain tapis lampung, songket dari palembang, Ulos dari batak, dan sebagainya. Masing-masing jenis kain tenun memiliki keunikan tersendiri. Memadukan kebaya dengan aneka jenis kain tenun akan membuat penampilan kita anggun, etnik, dan menarik.
 

BUSANA MUSLIM

Long Dress Pesta
macam-macam busana pesta Untuk macam-macam busana pesta yang  pertama adalah Long dress pesta. Busana ini merupakan salah satu busana pesta yang cukup digemari oleh kalangan ibu-ibu. Hal ini karena model baju ini berupa terusan panjang yang indah. Selain itu, dalam perkembnganya sekarang ini  baju long dress pesta ini mulai banyak inovasi serta kreatifitas seperti terdapat renda-renda atau  manik-manik yang semakin menambah indah serta hidup sehingga bagi yang memakainya akan merasa nyaman dan percaya diri dalam menghadiri pesta tersebut.
Busana Pesta Batik.
Batik merupakan salah satu  busana budaya Indonesia yang sangat  digemari oleh warga Indonesia. Sekarang ini batik mengalami pertumbuhan yang cukup pesat baik itu batik dengan sentuhan modern atupun sentuhan tradisional. Sentuhan tersebut dilakukan oleh putri-putri terbaik bangsa sehingga menjadikan busana batik ini menjadi lebih beranekaragam serta unik.
Salah satu busana batik yang sering dipakai adalah busana pesta batik karena kita dapat melihat bila dalam suatu pesta keseluruhan memakai baju batik maka, akan terlihat hidup serta kebersammaa yang tinggi diantara kerumunan orang tersebut sehingga baju batik ini merupakan salah satu macam-macam busana pesta yang dianggap wajib dipakai seseorang.
Busana Gamis Pesta.
Macam-macam gaun pestaUntuk yang terkakit tentang macam-macam busana pesta adalah busana gamis muslim pesta. Busana ini merupakan salah satu pengembangan dari busana muslim pada umumnya. Karena kita ketahui sekarang banyak orang yang menganggap bahwa busana muslim ini hanya bisa dipakai acara keagamaan saja.
Akan tetapi, dengan perkembangan zaman serta ide kreatif dari generasi muda sekarang ini busana muslim tersebut lebih dikemas dalam porsi yang lebih modern tetapi juga tidak lepas dari nuansa dan syariah islami yang tetap dijaga. Busana muslim sekarang bisa digunakan dalam acara-acara pesta pernikahan, perkainan dan acar remi lainya.
Busana muslim ini mengalami perubahan baik itu model serta penambahan aksesoris-aksesoris yang semakin menambah keanggunan dan kecantikan yang memakainya. Dan pasti dijamin Anda akan tampil lebih percaya diri dengan balutan busana muslim pesta ini.
Bagi  Anda yang berminat dengan berbagai macam-macam busana pesta, Anda bisa datang langsung ke toko-toko baju pesta. Disana Anda akan menemukan berbagai model baju pesta keluaran terbaru serta beranekaragam baju sesuai dengan keinginan Anda. Apabila Anda mengalami kesulitan untuk datang langsung karena kesibukan aktifitas sehari-hari, Anda boleh memanfaatkan media online sebagai jalan keluarnya.
Disana Anda tinggal memilih baju pesta keluaran terbaru dan sesuai dengan selera. Setelah itu, barang akan dikirim ke alamat Anda setelah melakukan transaksi. Dari informasi  macam macam busana muslim tersebut diharapkan dapat menambah referensi Anda dalam dunia fashion dan dapat memilih macam-macam busana pesta ini sesuai dengan model dan keinginan yang diharap.

MACAM MACAM KEBAYA DI INDONESIA

Kekayaan busana nusantara menjadi sebuah ikon menarik sebagai ciri khas bangsa Indonesia yang dikenal dengan keberagamannya. Dalam tulisan kali ini, kami ingin berbagi informasi tentang pakaian tradisional Jawa, Kebaya
Seiring kemajuan jaman, kebaya saat ini merupakan busana pilihan yang banyak dikenakan dalam berbagai acara, seperti wisuda, pengantin, dan lainnya. Bahkan, citra bahwa kebaya adalah busana tradisional Jawa sudah semakin tipis, karena banyak daerah di Indonesia juga menggunakan jenis busana ini. Jadi, layak jika busana ini dijadikan busana nasional.
Kebaya sendiri dinilai menunjukkan karakter budaya Indonesia yang selalu mengedepankan kesopanan berpakaian baik dalam acara formal maupun informal. Dengan jahitan mengikuti lekuk tubuh memberikan sebuah pandangan tentang sifat anggun serta feminin seorang wanita sebagai pemakai pakaian ini. Belum lagi, banyaknya kreatifitas dari para desainer terkenal negeri ini seakan tidak pernah habis untuk menciptakan kreasi baru menjadi kebaya modern.
Namun, saat ini banyak yang belum menyadari bahwa ternyata kebaya macam-macam, diantaranya adalah kebaya jawa, kebaya bali, kebaya encim, kebaya kutubaru dan kebaya kartini. 
Kesederhanaan ditonjolkan dalam model kebaya jawa, sedangkan kalau kebaya bali, hampir sama, hanya ditambahkan selendang diikatkan dipinggang sehingga seakan menimbulkan kesan langsing bagi pemakainya.
Kebaya Jawa
Kebaya Jawa

Kebaya Bali
Kebaya Bali
Sedangkan kebaya encim merupakan jenis kebaya yang merupakan perpaduan model pribumi dengan pakaian Sanghai/ budaya cina. Kebaya ini identik dengan model kerah V yang dihiasi bordir dari bagian kerah sampai bagian bawah kebaya. 

Kebaya Encim
Selanjutnya kebaya kutubaru yang memiliki ciri khas tambahan kain sebagai penghubung sisi kiri dan sisi kanan kebaya pada bagian perut. Dalam pemakainanya ditambahkan stagen (kain yang dililitkan pada perut) agar pemakaiannya tampak lebih langsing, sama seperti pada kebaya bali.

Kebaya Kutubaru
Kebaya Kutubaru
Sedangkan kebaya kartini biasa digunakan perempuan yang masih berdarah biru atau merupakan keturunan dari kalangan keraton. Dan karena model kebaya ini populer pada era RA Kartini hingga mendapatkan sebutan kebaya kartini. Kebaya kartini cukup panjang dan menutup panggul. Selain itu, kebaya ini memiliki lipatan kerah yang membentuk garis vertikal mengesankan tubuh tinggi dan ramping. 
Kebaya Kartini
Kebaya Kartini
Sekarang, kebaya bisa ditemukan dari yang berbahan chiffon,tile hingga sutera. Bahkan kebaya pun mulai banyak dibuat dari bahan kain tenun atau kain sarung. Misalnya, kain songket dari Palembang atau ulos dari Sumatera Utara. Perpaduan desain serta kreatifitas dalam membuat kebaya ini tentu tidak menghilangkan keindahan atau estetika dari kebaya itu sendiri.
Mengapa kita tidak mengangkat kebaya Indonesia sebagai budaya nasional tanda pengenal bangsa sebagai bangsa yang kreatif, anggun, elegan dan tetap menonjolkan kesopanan dalam berbusana dan bersikap.

MACAM MACAM DRESS

5 Macam Dress Yang Cocok Dipakai di Musim Ini

Courtesy Sheknows Vemale.com - Masih ngomongin summer dan liburan yang cukup bisa dinikmati di musim ini, Anda perlu tahu beberapa bekal dress yang bisa dibawa di koper. Yang jelas, karena musimnya summer maka Anda tak perlu memilih bahan-bahan tebal dan panas, sehingga Anda bisa bebas bergerak dan bergaya di depan kamera.
Ada lima dress yang cocok Anda pakai di liburan nanti nih.
Jersey dress

Courtesy SheknowsCourtesy Sheknows
  Dress berbahan jersey yang nyaman ini bisa menjadi pilihan yang trendy dan multifungsi. Bahannya ringan, menyerap keringat dan tidak mudah kusut, sehingga ia bisa dipack masuk ke dalam koper tanpa Anda perlu bingung harus menyeterika terlebih dahulu sebelum dikenakan.
Floral print dress

Courtesy SheknowsCourtesy Sheknows
  Nah, keluarkan kembali dress floral Anda dan bisa dikombinasikan dengan outer yang Anda punya. Untuk memilih outer lebih baik pilih warna plain sehingga dapat mengimbangi dress yang Anda kenakan.
Lace dress

Courtesy SheknowsCourtesy Sheknows
  Yang masih tren dari musim lalu adalah dress berbahan lace. Bahan ini membuat tampilan tampak chic dan lebih manis. Anda bisa menghadiri beberapa event yang semi formal dengan mengenakan dress ini baik di siang hari maupun malam hari.
Pintuck dress

Courtesy SheknowsCourtesy Sheknows
  Buat semua mata memandang Anda dengan mengenakan dress super nyaman yang satu ini. Dipadukan dengan clutch dan wedges Anda sudah siap bergaya dan menjalani aktivitas seru sepanjang liburan. Enaknya lagi, bahan katun yang biasa digunakan dapat menyerap keringat sehingga tidak membuat Anda gerah.
Stripped dress

Courtesy SheknowsCourtesy Sheknows
  Kalau dress motif garis yang satu ini memang sedang populer. Motif garis baik vertikal maupun horizontal sangat adorable dipadukan dengan berbagai jenis aksesoris.
Sekarang, bongkar kembali lemari Anda dan siap berpacking untuk liburan yuk

MACAM MACAM KAIN

1. Kain Katun
Kain katun adalah jenis kain rajut (knitting) yang berbahan dasar serat kapas. Terdapat jenis kain yang mirip dengan kain katun yaitu kain PE.Cara mudah membedakannya adalah apabila kain katun dibakar maka baunya seperti kertas atau kayu dibakar dan akan menjadi abu.

Keunggulan:
1. Tidak kisut apabila dicuci
2. Tidak luntur untuk bahan berwarna
3. Mudah disablon
4. Menyerap keringat.
5. Tidak berbulu

Untuk bahan kaos oblong sendiri banyak menggunakan jenis katun kombed, atau katun kardet. Banyak kaos kaos distro di Indonesia yang menggunakan jenis combed cotton 20s atau 30s. Untuk jenis bahan kaos ini kita akan membahasnya lebih dalam pada artikel selanjutnya.

2. Kain Pique atau sering disebut lacoste
Kain lacoste piquee biasa digunakan untuk membuat kaos polo/kerah/wangki. Untuk membuat kaos kerah tersebut biasanya digunakan kerah jadi. Kerah jadi adalah bahan kerah yang sudah jadi diproduksi oleh pabrik dan tinggal jahit. Kerah bikin adalah kerah yang dibuat sendiri oleh tukang jahit dengan menggunakan bahan yang sama dengan bahan kaos (katun kombed dan karded) dengan menambahkan kain keras di dalamnya.

3. Kain PE
Kain PE (Poly Ester) adalah kain yang tingkatnya berada di bawah katun.Bahan dasarnya adalah benang polyester. Sama dengan katun, PE jugatersedia dalam bentuk bahan kaos oblong, lacoste/adidas, maupun pike. Untuk kain kaos yang berbahan dasar PE bentuk dan teksturnya hampir mirip dengan kain kaos yang berbahan dasar katun (cotton). Cara mudah membedakannya adalah kain PE apabila dibakar maka baunya sepertiplastik dibakar, jalan apinya cepat dan akan menjadi arang.

Keunggulan:
Murah
Kelemahan:

Pada beberapa jenis PE untuk bahan kaos, kain ini rawan kisut apabila dicuci dan mudah luntur.
Pada jenis PE untuk bahan sweater, biasanya suka berbulu sesudah beberapa kali dicuci.

4. Light weight wools
Di kepala Anda, kain wol mungkin langsung identik dengan bahan yang berat. Untuk lightweight wools, sesuai dengan namanya, kain wol ini tergolong ringan dan bisa dipadukan dengan apa saja. Jatuhnya di badan pun enak dilihat. Kelebihannya, kain ini agak ‘bandel’ alias tahan banting (awet).

5. Akrilit
Bahan untuk membuat kemeja. Biasanya dikombinasikan dengan rompi berbahan light weight wools

6. Cashmere
Bahan ini tergolong mewah, dengan kualitas prima. Jangan heran bila embel-embel price tagnya pun tergolong menguras kantung. Dipadukan dengan rok yang elegan ataupun dengan jeans saja, cashmere tetap terlihat mewah dan mahal. Semakin sering dicuci, bahan ini akan semakin halus. Tapi perhatikan dulu, tidak sembarang cuci, karena mencucinya pun dilakukan dengan shampoo.

7. Jersey
Untuk bahan satu ini, agar jatuhnya enak dan terlihat oke melekat di lekuk tubuh Anda, pilih yang bahannya agak berat. Satu ukuran lebih besar akan menghindari kesan pakaian melekat ketat yang tidak enak dilihat.

8. Denim
Tidak ada yang tidak mengenal dan sayang pada jenis bahan satu ini. Denim alias bahan jeans, dicintai semua kalangan. Semakin gelap warnanya, semakin mudah mencari padanannya. Selain itu juga denim yang berwarna gelap akan terlihat lebih rapi dan formal daripada yang terang dan belel.

9. Linen
Kain cantik ini berkerut. Tapi jangan sampai kerutannya malahan menganggu penampilan Anda.

10. Lycra
Lycra biasanya dipadukan dengan bahan pakaian lainya, karena kandungannya hanya beberapa persen saja. Tapi bahan pakaian yang terbuat dari unsure lycra akan lebih tahan lama kerapiannya.

11. Paragon
Jenis kain yang halus seperti kapas.Umumnya digunakan bahan pembuatan Baju Basket. Kualitas IBL Indonesia

12. D’Tree
Kain berpori penyerap keringat. Biasanya digunakan untuk bahan baju basket juga.

13. Baby Tray
Jenis kain yang bersifat tebal dan halus serta tidak berbulu. Bagian dalamnya lembut seperti selimut. Biasa digunakan untuk bahan Jumper/Sweeter.

JENIS CELANA PANJANG

6 Jenis Celana Sesuai Bentuk Tubuh
Fashion item ini merupakan salah satu andalan para cewek—setuju, kan? Masalahnya, nggak semua model celana sesuai dengan bentuk tubuh kita. Makanya, harus pintar memilih, nih…


Torso Pendek


• ‘Panjangkan’ tubuh bagian atas dengan celana model low rise/hipster.

• Pilih celana dengan detail pada pinggul untuk membentuk siluet tubuh atau gunakan belt tipis.

• Hindari celana yang berpotongan pinggang tinggi (high waisted) dan belt lebar.














Pinggul Besar


• Celana berpotongan pinggang medium rise (sekitar 2 cm di atas pinggul) dengan model lurus (pipa), flare (sedikit melebar dari area lutut), atau full cut (melebar dari pangkal paha sampai bawah) bisa menyeimbangkan bagian bawah tubuh yang lebar dan memberi kesan merampingkan.

• Pilih warna-warna gelap dan hindari celana model low rise serta aksen kantong pada bagian bokong yang membuat pinggul besar kita semakin terfokus.















Paha Besar


• Pilih celana yang ‘jatuhnya’ lurus dari pinggang hingga mata kaki. Celana lebar juga mampu menyamarkan ‘kelebihan’ kita—plus sedang tren, tuh.

• Celana dengan jahitan yang terlihat di bagian samping juga bisa membuat paha terlihat lebih langsing.

• Hindari celana yang terlalu ketat dan semakin menyempit di bagian bawah.













Betis Besar


• Pilih celana dengan bahan loose dengan model pipa (pastikan tidak ketat di bagian betis) atau boot cut untuk menyamarkan betis besar.

• Jika pinggul dan paha kita langsing, celana yang ketat ‘memeluk’ pinggul dan paha serta sedikit melebar mulai lutut ke bawah akan membuat penampilan terlihat flattering.

• Hindari skinny pants atau celana ¾ yang jatuhnya tepat di pertengahan betis.














Tungkai Kaki Pendek


• Pilih celana model skinny atau lurus untuk menciptakan ilusi tubuh lebih tinggi.

• Celana model high waisted atau yang memiliki garis lipatan vertikal (bekas disetrika) di depan bisa membuat kaki terlihat lebih jenjang.

• Hindari celana dengan aksen lipatan pada bagian bawah, model baggy, cropped dan celana kulot dengan panjang tanggung—tubuh semakin pendek dan ‘tenggelam’.

• Padukan celana dengan high heels agar terlihat lebih jenjang. Jika memakai flat shoes, pilih yang berujung runcing.







Tungkai Kaki Panjang


• Untuk kita yang berkaki panjang cocok dengan model apapun—slim cut sampai bell bottom. Pastikan panjang celana maksimal sekitar 1 cm dari telapak kaki.

• Nggak pede terlihat terlalu tinggi? Pilih cropped pants, model kargo, atau celana lurus yang dilipat agak lebar pada bagian bawah.

• Untuk padu padan, terapkan prinsip ‘keseimbangan’ agar penampilan terlihat sempurna. Coba pakai boxy shirt/jacket saat mengenakan celana model slim-cut, atau atasan pas badan saat mengenakan celana lebar

MACAM MACAM ROK

Rok merupakan bagian pakaian yang dipakai mulai dari pinggang melewati panggul sampai ke bawah sesuai dengan keinginan. Biasanya rok dipakai sebagai pasangan blus. Desain rok cukup bervariasi baik dilihat dari ukuran panjang rok maupun dari siluet rok.

Berdasarkan ukuran panjangnya, rok dapat dibagi atas :
  1. Rok micro yaitu rok yang panjangnya sampai batas pangkal paha.
  2. Rok mini yaitu rok yang panjangnya sampai pertengahan paha atau 10 cm di atas lutut.
  3. Rok kini yaitu rok yang panjangnya sampai batas lutut.
  4. Rok midi yaitu rok yang panjangnya sampai pertengahan betis.
  5. Rok maxi yaitu rok yang panjangnya sampai mata kaki.
  6. Rok floor yaitu rok yang panjangnya sampai menyentuh lantai.
Berdasarkan siluet/bentuk rok, desain rok dapat dibedakan atas :
  1. Rok dari pola dasar, merupakan rok yang modelnya seperti pada pola dasar tanpa ada lipit atau kerut.  Rok biasanya menggunakan retsleting pada bagian tengah muka atau tengah belakang.
  2. Rok span dan semi span, rok span merupakan rok yang bagian sisi bawahnya dimasukkan 2 sampai 5 cm ke dalam sehingga terlihat kecil ke bawah, sedangkan rok semi span merupakan rok yang bagian sisinya lurus ke bawah atau bagian bawah sama besarnya dengan bagian panggul.
  3. Rok pias, nama dari rok pias tergantung jumlah pias atau potongan yang dibuat, misalnya rok pias 3, rok pias 4, rok pias 6 dan seterusnya.
  4. Rok kerut yaitu rok yang dibuat dengan model ada kerutan mulai dari batas pinggang atau panggul sehingga bagian bawah lebar.
  5. Rok kembang atau rok klok, yaitu rok yang bagian bawahnya lebar. Rok ini dikenal dengan rok kembang, rok lingkaran dan rok ½ lingkaran.
  6. Rok lipit, rok lipit ada 3 yaitu rok lipit pipih, rok lipit hadap dan rok lipit sungkup. Rok lipit pipih yaitu rok yang lipitannya dibuat searah seperti rok sekolah murid SD. Rok lipit hadap yaitu rok yang lipitnya dibuat berhadapan, baik pada bagian tengah muka, tengah belakang atau diatur beberapa lipitan pada sekeliling rok. Sedangkan rok lipit sungkup yaitu rok yang lipitnya dibuat berlawanan arah. Misalnya lipit yang satu dibuat kekanan dan yang satu lagi dibuat arah ke kiri. Lipit ini juga sama dengan lipit pada bagian dalam atau bagian buruk bahan pada lipit hadap.
  7. Rok bertingkat yaitu rok yang dibuat beberapa tingkat. Rok ini ada yang dibuat 2 atau 3 tingkat yang diatur panjangnya. Umumnya bentuk rok ini sering dijumpai pada busana anak-anak. Tapi tahun ini rok ini juga sedang trend dipakai oleh orang dewasa dan busana muslim.

CONTOH MODEL ROK YANG SEDANG TREND

ROK A-LINE
cocok untuk tubuh berbentuk buah pir karena akan menyeimbangkan bagian yang bermasalah


ROK BERTINGKAT
cocok untuk tubuh berbentuk lurus, pilihlah rok bertingkat dengan panjang tepat dilutut 
 ROK PENSIL
cocok untuk yang bertubuh kecil 
 ROK TULIP
rok tulip merampingkan lutut dan mempercantik betis, cocok untuk yang bertubuh besar tapi berbentuk